Posted by : mustajab el khoir Rabu, 04 Februari 2015



6 TIPS BAGI KALIAN PENGIDAP INSOMNIA

Kebiasaan tidur malam memang terlihat wajar. Namun, hal itu bisa bikin kesehatanmu semakin buruk lho, Gladis. Untuk itu, lakukan hal-hal berikut agar tidur lebih berkualitas.
insomnia
www.mirror.co.uk
Gladis sering sulit tidur? Jangan khawatir, hampir semua perempuan dewasa mengalami hal tersebut. Itu karena banyaknya pikiran yang datang dan berbagai permasalahan hidup yang sudah tidak sederhana lagi. Nah, kamu akan bisa tidur nyenyak lagi jika melakukan 6 hal ini.

Posisi Menentukan Kenyamanan Tidurmu

Dengan posisi tubuh yang nyaman, maka kamu pun akan lebih mudah untuk tertidur. Oleh karena itu, aturlah posisi tubuhmu agar bisa nyaman saat tidur. Gunakan bantal yang empuk dan tidak terlalu tinggi serta simpan bantal atau guling di bagian kaki agar aliran darah di tubuhmu lancar.

Matikan Gadget-mu

Gadget merupakan salah satu benda yang sangat penting. Tapi, jangan sampai benda tersebut lebih penting daripada kesehatanmu ya, Gladis. Hentikan kebiasaan mengecek gadget sebelum tidur karena hal ini bisa mmebuat otak bekerja secara aktif di malam hari dan tentu saja membuat konsentrasimu untuk tidur menjadi berkurang.

Kamar Nyaman Bikin Tidur Lebih Nyenyak

Selain dua hal yang sudah disebutkan di atas, faktor pendukung nyenyaknya tidurmu adalah kenyamanan ruang tidur. Oleh karena itu, buatlah kamarmu senyaman mungkin agar kamu betah di dalamnya dan otakmu pun merasa ingin tidur dengan baik.

Berendam Air Hangat, Lancarkan Peredaran Darahmu

Air hangat dipercaya mampu mengurangi stres dan otot yang tegang. Dengan berendam air hangat sebelum tidur, maka tubuhmu pun akan terelaksasi dengan baik sehingga otot-otot akan lebih santai dan lentur, peredaran darah pun akan lebih lancar. Secara otomatis, kamu pun akan lebih mudah mengantuk dan tertidur dalam keadaan nyaman.

Makan Kacang atau Pisang

Kacang dan pisang merupakan dua jenis makanan yang mengandung potassium dan magnesium. Kedua kandungan tersbeut dipercaya mampu memberikan efek yang baik untuk menghasilkan tidur yang berkualitas.

Tarik Napas atau Olahraga Kecil

Lakukan meditasi, olahraga pernapasan, atau olahraga kecil lainnya setiap pagi agar tubuh merasa lelah di malam hari. Hindari melakukan olahraga sebelum tidur karena hal itu bisa membuat tubuh melepaskan hormon endorfin dan menjadikan kamu malah lebih tidak bisa tidur lagi.

Leave a Reply

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

Welcome to My Blog
mustajab.el khoir. Diberdayakan oleh Blogger.

Arsip Blog

- Copyright © docktorpc -Robotic Notes- Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -